Sabtu, Februari 8, 2025
BerandaBintanBintan Hasilkan 80 Ton Sayur dan Buah-Buahan per Hari

Bintan Hasilkan 80 Ton Sayur dan Buah-Buahan per Hari

Beritaibukota.com,- Kabupaten Bintan menjadi salah satu Kabupaten penyanggah sayuran dan buah untuk kebutuhan di Kepri. Bahkan per harinya, Bintan bisa menghasilkan sayur dan buah sebanyak 80 ton.

Hal itu disampaikan Gubernur Kepri, Ansar Ahmad saat melakukan penyerahan bantuan bibit durian kepada Kelompok Tani di Kecamatan Toapaya, Kabupaten Bintan.

Ansar, Kamis (7/10), mengatakan, melalui Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Kesehatan Hewan, Pemprov Kepri memiliki program kegiatan berupa memperbanyak benih batang komoditas durian guna mendukung kegiatan pengembangan kawasan durian di Kabupaten Bintan.

“Bintan adalah salah satu Kabupaten penyangga untuk memenuhi kebutuhan sayur dan buah di Provinsi Kepri, Bintan dalam satu hari,”kata Gubernur.

Kepulauan Riau sendiri termasuk dalam salah satu dari 17 (tujuh belas) pintu ekspor komoditas pertanian. Maka, sektor pertanian hadir ditengah-tengah kelesuan sektor industri dan pariwisata yang selama ini dinilai paling berkontribusi bagi daerah.

“Pemerintah Pusat punya program Gerakan Tiga Kali Ekspor (Gratieks). Makanya saya minta Dinas Pertanian, kita mulai mengidentifikasi produk-produk Pertanian unggulan yang ada di Kepri, agar bisa kita kembangkan,” harapnya.

Dalam pengembangan kampung buah durian tidak hanya dapat memberdayakan kelompok-kelompok tani tapi sekaligus dapat dijadikan wisata agro /agrowisata di Kabupaten Bintan.

“Hari ini kita harus berorientasi investasi masa depan, dengan pola-pola kawasan dan kalau nanti pariwisata dan ekonomi mulai pulih agro wisata akan dibutuhkan bagi wisatawan,” katanya.

Kedepan,  Pemprov Kepri dan Kabupaten/ Kota harus ada program sinergiritas supaya kegiatan serupa bisa disinergikan.

“Saya kira keberhasilan Kepri, tergantung berhasilnya Kabupaten dan Kota. Maka, koordinasi dan komunikasi bersama supaya program-program kita berjalanlancar,” pungkasnya. (fik)

ARTIKEL TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.