Beritaibukota.com, BINTAN – Kodim 0315/Bintan membagikan sembako kepada masyarakat yang terdampak PPKM, Jumat (06/8). Total sembako yang dibagikan sebanyak 1.450 paket sembako.
Pembagian sembako dimpimpin langsung Komandan Kodim (Dandim) 0315/Bintan, Kolonel Inf I Gusti Ketut Artasuyasa didampingi oleh Ketua Persit Cabang LV Kodim 0315/Bintan Ny. Yuli Artasuyasa serta para Pasi dan Danramil Jajaran Kodim 0315/Bintan.
I Gusti Ketut mengatakan pemberian sembako untuk meringankan beban masyarakat ditengah masa pandemi Covid-19 dan masa pelaksanaan PPKM Level IV.
Areal pembagian sembako dilaksanakan beberapa titik seperti pelataran Pelabuhan Sri Bintan Pura (SBP) Tanjungpinang, Areca Water Park Km 9 Tanjungpinang dan Bandara Raja Haji Fisabilillah (RHF) Tanjungpinang serta di lingkungan.
Paket sembako disalurkan kepada warga yang terdampak Covid-19 seperti para tukang ojek, tukang becak, buruh angkut dan warga kurang mampu yang berada di wilayah Kodim 0315/Bintan.
“Kegiatan ini dilakukan di seluruh wilayah tugas Kodim 0315/Bintan dengan dibantu Koramil dan Babinsa, dimana setiap Koramil terdapat 10 sampai 15 orang Babinsa yang turut membantu mendistribusikan bantuan sembako kepada masyarakat,” ungkap Dandim.
I Gusti Ketut juga mengatakan sebelumnya juga sudah dilaksanakan oleh Korem 033/WP pembagian sembako untuk Pulau Penyengat, Kelurahan Kampung Bugis, Tanjung Uban dan beberapa tempat lainnya.
“Kegiatan seperti ini akan terus berlanjut terus kedepannya, begitu ada rezeki atau partner yang ingin membantu berbagi maka kami siap untuk membantu mendistribusikan,” kata I Gusti Ketut. (nto)