Jumat, Februari 7, 2025
BerandaKepriSemangat, Atlet Kepri Bakal Banjir Bonus Jika dapat Emas. Bonus Rp350 Juta...

Semangat, Atlet Kepri Bakal Banjir Bonus Jika dapat Emas. Bonus Rp350 Juta Menanti

Beritaibukota.com,KEPRI – Pemerintah Provinsi Kepri menjanjikan sejumah bonus besar kepada atlet Kepri yang berhasil menyabet emas dalam ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua. Bonus yang dijanjikan tidak tanggung-tanggung. Nilainya mencapai Rp350 juta jika bisa meraih medali emas.

Bonus yang bakal di berikan Provinsi Kepri mengalami peningkatan jika dibandingkan dari bonus PON XIX di Jawa Barat 2016 yang hanya berjumlah Rp250 juta.

Pernyataan besaran bonus tersebut disampaikan Gubernur Kepri Ansar Ahmad dan KONI Kepri saat meninjau persiapan atlet layar Kepri menuju PON Papua, dilokasi latihan di Nongsa Batam Minggu lalu (8/8).

Ansar Ahmad, Kamis (12/8) mengatakan nantinya Kepri bakal menurunkan 54 atlet untuk berlaga di 16 cabang olahraga. “PON di Papua kita naikkan bonus Rp100 juta menjadi Rp350 juta bagi atlet yang meraih emas,” kata Ansar.

Ansar berharap semua atlet Kepri bisa memberikan prestasi terbaik dalam PON di Papua nanti. Selain akan memberikan bonus, Ansar mengatakan atlet berprestasi juga akan difasilitasi untuk bekerja di perusahaan swasta di Kepri. Bahkan, sambungnya, nanti mereka juga akan dijadikan staff honorer di lingkungan Pemprov atau Pemko, Pemkab yang ada di Provinsi Kepri. (ko)

ARTIKEL TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.