Selasa, Maret 18, 2025
BerandaKepriTenaga Nakes di Kepri Bakal Divaksin dosis ke III

Tenaga Nakes di Kepri Bakal Divaksin dosis ke III

Beritaibukota.com,- Tenaga kesehatan di Kepri dicanangkan untuk pelaksanaan vaksinasi covid-19 dosis III. Gubernur Kepri, Ansar Ahmad mengatakan pencanangan vaksinasi dosis ketiga bagi nakes dan seluruh pekerja kesehatan yang menjadi garda terdepan dalam menangani Covid-19 saat ini.

“Nakes merupakan kelompok prioritas yang wajib mendapatkan perlindungan agar terhindar dari paparan Covid-19 saat bertugas. Mengingat, tak sedikit tenaga kesehatan kita yang ikut terpapar Covid-19 saat merawat dan menjaga pasien Covid-19,” kata Ansar, Selasa (10/8).

Ansar berharap vaksinasi Dosis III ini menjadi boster khusus yang mampu menjaga keamanan dan melindungi tenaga kesehatan kita dalam bertugas. Untuk itu, seluruh tenaga kesehatan, asisten tenaga kesehatan dan seluruh pekerja yang bekerja di rumah sakit memiliki hak yang sama untuk mendapatkan perlindungan dari vaksinasi ketiga.

Sebelumnya Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kepri M Bisri mengatakan bahwa diberikannya vaksinasi Covid-19 dosis ketiga bagi nakes ini guna melindungi tenaga kesehatan provinsi Kepri yang berjuang langsung menangani masyarakat Kepri yang
terkonfirmasi Covid-19.

“Untuk vaksinasi Covid-19 dosis ketiga bagi nakes ini digunakan vaksin bermerek Moderna,” ujar Bisri.

Bisri juga memastikan dengan percepatan vaksinasi ini dapat mempercepat menekan angka penyebaran Covid-19 di Provinsi Kepri.

editor : zulfikar

ARTIKEL TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.