Jumat, Oktober 4, 2024
BerandaolahragaJika Ingin Lolos, Timnas U-23 Wajib Sapu Bersih Tiga Laga Sisa

Jika Ingin Lolos, Timnas U-23 Wajib Sapu Bersih Tiga Laga Sisa

Beritaibukota.com,OLAHRAGA – Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Timor Leste untuk penampilan kedua mereka di ajang Grup A Sea Games 2021. Dengan hasil kekalahan yang diperoleh saat menghadapi Vietnam dengan skor telak 0-3 mengharuskan sisa tiga pertandingan harus dimenangkan timnas Indonesia.

Di tiga laga sisa, jika ada satu pertandingan berakhir dengan hasil seri atau kalah maka dipastikan timnas Indonesia tidak akan bisa melangkah ke babak selanjutnya.

Di atas kertas, Timnas Indonesia diunggulkan mampu mengalahkan Timor Leste. Namun perhitungan berbeda akan terjadi ketika menghadapi Filipina yang baru saja berhasil menahan imbang Vietnam dalam pertandingan tadi malam, Minggu (8/5). Apalagi saat ini timnas Filipina menjadi pemuncak klasemen sementara disusul Vietnam dan Myanmar.

Timnas U-23 Indonesia juga memiliki catatan statistik terbilang mengkhawatirkan jika berhadapan dengan Timor Leste. Dilansir dari bola.com, dari dua pertemuan di ajang dua tahunan itu, Indonesia bermain imbang sekali dan berhasil menang sekali. Hanya saja, kemenangan yang didapatkan pada 2017 silam terjadi berkat gol tunggal Marinus Maryanto.

Hal itu bisa menjadi alarm berbahaya mengingat lini serang Timnas Indonesia U-23 tengah dalam sorotan. Menghadapi permainan bertahan Timor Leste bukan tidak mungkin Irfan Jauhari dkk. kembali tumpul.

Sejak cabang olahraga sepak bola di ajang SEA Games berganti format pada 2001 lalu, Timnas Indonesia U-23 hanya menelan dua kekalahan pada laga pembuka. Sebelumnya, mereka sempat dibekap Myanmar 2-4 pada 2015 silam.

Seperti dejavu, kondisi yang terjadi pada perhelatan tahun ini bisa dikatakan mirip dengan apa yang terjadi kala itu. Kebetulan, mereka juga takluk dari tim tuan rumah pada laga perdana.

Jika mengacu pada penampilan SEA Games 2015, Indonesia harus menentukan nasibnya sendiri. Pertandingan pamungkas babak grup kontra Myanmar bakal menjadi momen krusial.

Myanmar memiliki catatan yang cukup impresif dalam tiga edisi terakhir SEA Games. Myanmar tak pernah sekalipun absen dari semifinal dan bahkan sempat menembus partai final pada 2015 lalu.

Tetapi, sebelum duel tersebut, Timnas Indonesia U-23 wajib menyelesaikan tugasnya terlebih dahulu kontra Timor Leste dan Filipina. Sekali saja terpeleset, Tim Garuda Muda mungkin akan pulang ke Tanah Air lebih cepat.

Timnas Indonesia U-23 saat ini berada di urutan keempat klasemen sementara Grup A SEA Games 2021. Pasukan Shin Tae-yong berada satu tingkat di atas Timor Leste yang jadi juru kunci.

Sementara itu, posisi puncak klasemen sementara diraih Filipina dengan koleksi tiga poin. Filipina unggul selisih gol dari Vietnam yang juga punya poin sama.

Timnas U-23 pada laga selanjutnya akan menghadapi Timor Leste (10/5/2022). Ini jadi kesempatan buat skuad Garuda Muda untuk bangkit dan meraih kemenangan perdana. (Rinto/bola.com)

ARTIKEL TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.